PENDAHULUAN
Sindrom karpal tunel (SKT) adalah gejala
neuropati saraf medianus akibat adanya penekanan di daerah pergelangan tangan
sisi palmer. Penekanan tersebut akibat adanya peningkatan tekanan di dalam
tunel sehingga fungsi saraf medianus berkurang (fig.1). Adapun saraf medianus
berasal dari akar/root C6. C7 dan T1 dengan serabut saraf sensoris menginervasi
ibu jari (1), jari telunjuk (2), jari tengah (3) sisi palmer dan separoh jari
manis (4) sisi palmer dengan sisi dorsal dari ujung jari-jari tersebut.
Fig. 1 Anatomi saraf medianus yang berada dalam
tunel karpal yang berbentuk oval bersama-sama dengan tendondon fleksor sublimis
dan profunda. Saraf medianus berada di radial dan superfisial dalam tunel
tersebut